PENGEMBANGAN MODUL KEWIRAUSAHAAN TERPADU BERBASIS ELEKTRONIK UNTUK MAHASISWA

Ninik Sudarwati

Abstract


Problem yang muncul dalam memberikan pembelajaran matakuliah kewirausahaan keterbatasan waktu yang hanya 4 sks dengan diisi materi teori dan praktik kewirausahaan. Tujuan khusus penelitian tahun I (2014) adalah menyusun modul kewirausahaan terpadu berbasis modul elektronik. Modul kewirausahaan terpadu bersifat lengkap dan terintegrasi, meliputi materi membentuk mental usaha, mengelola usaha dengan menerapkan aspek manajemen, menyusun rencana usaha dan mengembangkan usaha.
Metodologi penelitian dan pengembangan dengan tahap: eksplorasi, pengembangan, penyempurnaan. Rancangan tahun I dengan tahap eksplorasi, analisis gap, dan menyusun draf prototype, dan uji validasi.
Hasil Penelitian, tahap eksplorasi, secara natural proses pembelajaran kewirausahaan dalam matakuliah kewirausahaan pada mahasiswa STKIP PGRI Jombang, program studi pendidikan ekonomi, bahwa pembelajaran
kewirausahaan dilakukan dengan metode ceramah dengan literature buku
kewirausahaan yang masih bersifat konseptual dan teortis, penugasan
membuat produk serta akhir kulaih dengan ujian akhir semester berupa gelar
kewirausahaan. Tahap diagnosis, harapan modul kewirausahaan bagi mahasiswa, pengajar, masyarakat dan pengusaha adalah suatu bentuk modul kewirausahaan yang materinya berupa praktek mengelola usaha, materi membentuk mental usaha yang tangguh, mampu menyusun rencana usaha dan mengembangkan usaha. Tahap menyusun modul dan uji validasi, hasilnya berupa materi modul kewirausahaan terpadu yang berisi membentuk mental usaha, mengelola usaha, dan menyusun rencana usaha. Desain modul elektronik berupa materi dengan audio visual dan contoh film kewirausahaan pada masing-masing topik. Bentuk modul elektronik berisikan tentang materi modul yang ditampilkan bersama suara, dilengkapi dengan film sebagai contoh untuk masing-masing topik bahasan materi. Pada akhir topik diberikan latihan soal dan kunci jawaban.


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


OUR JOURNAL HAS BEEN INDEXED BY :

 

Flag Counter

Website Resmi STKIP PGRI Jombang || http://stkipjb.ac.id/