PENGARUH ADVERTISING DALAM RANGKA MENINGKATKAN VOLUME PENJUALAN AIR MINUM DALAM KEMASAN (STUDI KASUS PT. MAAN GHODAQO SHIDDIQ LESTARI JOMBANG)

. Munawaroh

Abstract


Pemasaran mempunyai peranan penting bagi kehidupan suatu perusahaan . Dengan adanya kegiatan pemasaran, kebutuhan dan keinginan konsumen terhadap suatu barang dapat terpenuhi. Selain itu, pemasaran juga merupakan suatu kegiatan untuk mendekatkan produsen kepada konsumen, sehingga akhirnya akan mempengaruhi tingkat penjualan produk atau jasa perusahaan.

Menyadari pentingnya pemasaran dalam menunjang keberhasilan penjualan produk yang ditawarkan oleh perusahaan kepada masyarakat, maka salah satu cara yang harus dilakukan perusahaan adalah dengan melakukan komunikasi berupa program periklanan sebagai bagian dari bauran pemasaran. Periklanan adalah upaya yang untuk meningkatkan penjualan produk yang mempunyai daya guna tertentu untuk memenuhi kebutuhan konsumen.

Dalam penelitian ini peneliti melakukan penelitian dengan tujuan untuk menguji pengaruh aktivitas advertising dalam rangka meningkatkan volume penjualan. Untuk menguji variabel tersebut peneliti menggunakan metode regresi sederhana dan koefisiensi korelasi.

Hasil analisis intensitas aktivitas periklanan terhadap volume penjualan pada PT. Maan Ghodaqo Siddiq Lestari Jombang berdasarkan perhitungan menggunakan analisis koefisiensi korelasi sebesar r = 0,85. Sedangkan hasil perhitungan menggunakan analisis regresi sederhana diketahui a = 153,65 dan b = 12,97 sehingga y = a + bX ; y = 153,65 + 12,97X.

 

 

Kata Kunci : advertising, volume penjualan

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


OUR JOURNAL HAS BEEN INDEXED BY :

 

Flag Counter

Website Resmi STKIP PGRI Jombang || http://stkipjb.ac.id/