PENGARUH PRODUK DAN HARGA TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN (STUDI PADA TOKO CAHAYA MAS SUKORAME LAMONGAN)

Dinda Srirahayu

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Produk dan Harga Terhadap
Keputusan Pembelian Pada Toko Cahaya Mas Sukorame Lamongan. Sampel dalam penelitian ini adalah konsumen toko cahaya mas yang melakukan pembelian satu kali atau lebih yang berjumlah enam puluh tujuh responden. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dan metode yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda. Untuk variabel dependen (Y) dari penelitian ini adalah keputusan pembelian, dan untuk variabel independen (X) adalah Produk dan Harga. Berdasarkan hasil uji T menunjukkan persamaan regresi linier yang dihasilkan adalah Y= 0, 268 + 0, 194X1 + 0, 590X2. Hasil dari uji analisis regresi linier berganda menunjukkan bahwa ada pengaruh positif produk
dan harga terhadap terhadap keputusan pembelian. Hasil ini dioalah dari hasil angket jawaban responden. Dari hasil rekapituslai angket produk (X1), indikator yang mempunyai nilai rata-rata tertinggi yaitu kualitas produk dan indikator desain memiliki nilai rata-rata terendah. Pada variabel harga (X2) indikator harga sesuai dengan kualitas produk mempunyai nilai rata-rata tertinggi dan indikator keterjangkauan harga mempunyai nilai rata-rata terendah. Sedangkan pada variabel keputusan pembelian (Y) indikator keputusan tentang merek mempunyai nilai rata-rata tertinggi dan indikator keputusan tentang penjualnya mempunyai nilai rata-rata terendah.


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


OUR JOURNAL HAS BEEN INDEXED BY :


Flag Counter

Website Resmi STKIP PGRI Jombang || http://stkipjb.ac.id/