ANALISIS RASIO KEUANGAN PADA KOPERASI JASA KEUANGAN SYARIAH (KJKS) BMT RIZONA IKABU TAMBAK BERAS JOMBANG

Siti Jumaiyah

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan analisis rasio keuangan pada Koperasi Jasa Keuangan Syariah BMT Rizqona IKABU. Peneliti menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Sedangkan teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara dokumentasi.
Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa analisis rasio keuangan dari hasil perhitungan diketahui analisis rasio likuiditas, current ratio pada tahun 2015-2017 adalah 0,93 tergolong tidak baik, 1,03 tergolong tidak baik, 1,05 tergolong tidak baik. Perhitungan quick ratio pada tahun 2015-2017 adalah 0,92 tergolong tidak baik, 1,03 tergolong tidak baik, 1,05 tergolong tidak baik, dan perhitungan cash ratio pada tahun 2015-2017 adalah 0,35 tergolong cukup likuid, 0,23 tergolong cukup likuid, 0,30 tergolong cukup likuid. Dari perhitungan analisis rasio solvabilitas, debt to asset ratio pada tahun 2015-2017 adalah 0,93 tergolong kurang baik, 0,95 tergolong kurang baik, 0,94 tergolong kurang baik, untuk perhitungan debt to equity ratio pada tahun 2015-2017 adalah 1,22 tergolong cukup baik, 1,98 tergolong kurang baik, 1,54 tergolong kurang baik. Dari perhitungan analisis rasio profitabilitas, return on asset pada tahun 2015-2017 adalah 0,01, 0,1, 0,2 maka return on asset Koperasi Jasa Keuangan Syariah BMT Rizqona IKABU tahun 2015-2017 tergolong kurang baik, dari perhitungan return on equity pada tahun 2015-2017 adalah 0,2, 0,36, 0,39, maka return on equity Koperasi Jasa Keuangan Syariah BMT Rizqona IKABU tahun 2015-2017 tergolong sangat baik.


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


OUR JOURNAL HAS BEEN INDEXED BY :


Flag Counter

Website Resmi STKIP PGRI Jombang || http://stkipjb.ac.id/